Wednesday, June 14, 2006,2:49 PM
Pisang Goreng ditambah vla coklat


Alhamdulillah bisa bikin pisang goreng :)
Aku suka pisang goreng o:) Dan aku mencoba membuatnya. Resep terinspirasi dari DB :D Hmm makasih Bunda Inong yang telah memberiku trik dalam membuat vla :)
:-$ Bundaaaaaaaaaa..... aku berhasil bikin vla ;;)
Wah senyumku bahagia, karena aku baru kali ini bikin vla yang kedua, dan berhasil. (yang pertama bikin, gagal. Menggumpal-gumpal 8-}.
Alhamdulillah. Jazakummullahu khoiran Bunda Inong atas ilmunya :)
Setelah mengikuti kata Bunda Inong dan berusaha dengan penuh hati-hati, akhirnya berhasil.
Resep vla-nya ku ambil dari resepnya bunda inong yang ada di crepes vla coklat, yaitu :
  • 25 gr coklat bubuk
  • 1/2 sdm maizena
  • 50 gr gula
  • 250 ml susu
  • 1 sdt margarine
Cara membuat vla:
  • Larutkan 25 gr coklat bubuk, ½ sdm maizena, dan 50 gr gula dengan 50ml susu.
  • Aduk hingga rata dan coklat tidak berbutir. Sisihkan.
  • Masak 200cc susu hingga mendidih, tuang campuran coklat,dan 1 sdt margarine,aduk.
  • Angkat.
Aku memasaknya sangat hati-hati, api gak besar-besar amat, kecil tapi merata dan terus diaduk :D
Memanaskan Susu :)

Masih ada penggalan perolehan ilmu dari Bunda Inong:
"SGP-Bunda Inong : iya.. vla itu mesti pinter bikinnya
SGP-Bunda Inong : telat dikit gumpal2
Chera: iyah gumpal2
Chera: jadi trik nya?
SGP-Bunda Inong : air sama maizena mesti licin dulu diaduk sebelum dididihkan
SGP-Bunda Inong : karena itu yang bikin menggumpal
SGP-Bunda Inong : terus sampe mendidih jangan lepas diaduk,.."

Bahan membuat Pisang Goreng:
10 buah pisang kepok (atau pisang apa saja yang bisa untuk di goreng :) )
60 gram tepung beras
60 gram tepung kanji
125 ml santan dari 1/4 butir kelapa
1/2 sendok teh garam
1/2 sendok teh vanili
1/2 butir telur, dikocok lepas
minyak untuk menggoreng

Pisang Goreng

Cara membuatnya:
Aduk bahan tepung, santan, garam, vanili, dan telur.
Celupkan pisang lalu goreng dalam minyak panas sampai kecokelatan.

Setelah semua selesai dimasak, akhirnya diucapkan SELAMAT MENIKMATI :)


Pisang Goreng + Vla Coklat

 
posted by Chera Istianingrum | Permalink |


1 Comments:



www.Bigoo.ws www.Bigoo.ws       www.Bigoo.ws www.Bigoo.ws www.Bigoo.ws www.Bigoo.ws       www.Bigoo.ws www.Bigoo.ws www.Bigoo.ws

Glittery texts by bigoo.ws